Kamis, 21 Februari 2013
Tangan Misterius
saya masih duduk di bangku TK dan belum terlalu mengerti apa yang sedang berlangsung di sekitar saya. Mama menyuruh saya untuk duduk diam sementara dia sibuk dengan orang-orang yang berdatangan di rumah, hari itu memang ada acara kecil di rumah lupa acara apa yang jelas tidak heran kalau memang banyak orang yang gonta-ganti berdatangan di rumah dan membuat orang-orang di rumah menjadi sibuk dan akan menjadi sibuk lagi jika saya mondar-mandir dan membuat keributan. langsung saja, ketika saya di suruh untuk diam, saya memilih untuk duduk di sofa yang berada tidak jauh dengan TV sehingga saya bisa menonton, TV yang waktu itu memang diletakkan di sebelah gudang kecil yang berada di dalam rumah saya, saya sering masuk ke dalam situ untuk bersembunyi ketika bermain bersama adik saya yang bernama Angel. oke lanjut, ketika sedang asik menonton tiba-tiba ada sebuah tangan dengan 5 jemari seperti dilapisi sebuah sarung tangan berwarna-warni itu muncul di depan ke dua bola mata saya. kaget. gugup. mematung. tidak tau harus berbuat apa akhirnya saya menangis menjerit-jerit sehingga membuat Mama datang dan bertanya-tanya ada apa, saya menceritakan apa yang saya lihat, mereka pergi keluar rumah untuk mencari tangan yang saya lihat tadi, namun sayangnya tidak ada apa-apa di luar sana. sekian.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar